Meski Berhasil Menaklukkannya Pada Laga Kedua Fase Grup A EURO 2024, Jerman Akui Hungaria Lawan Yang Sulit

Berita Olahraga

DNM.ID – Kemenangan Jerman atas Hungaria pada laga kedua grup A EURO 2024 merupakan hal yang luar biasa. Bahkan pelatih Jerman, Julian Nagelsmann menganggap timnya kesulitan menundukkan Hungaria.

Julian Nagelsmann mengatakan bahwa timnya tidak terlalu bersinar, sehingga ia dan timnas Jerman harus ekstra kerja keras untuk meraih kemenangan itu.

“Itu adalah lawan yang sangat sulit. Di bulan November lalu kami mengira tidak akan memenangkan pertandingan ini. Hari ini pun tim tidak selalu bersinar, sehingga harus bekerja keras untuk melakoni pertandingan,” ungkap Julian seperti dikutip dari uefa.com, rabu 20 juni 2024.

Namun ia merasa bangga kepada anak asuhnya melihat pertandingan melawan Hungaria tadi malam waktu indonesia barat.

“Itu merupakan penampilan pertahanan yang bagus, dari penjaga gawang dan seluruh tim. Semua orang memberikan segalanya, mereka saling bekerjasama dengan baik, sehingga kami tidak kebobolan satu gol pun,” katanya.

Disisi lain, pelatih Hungaria, Marco Rossi merasa sudah mendidik anak asuhnya dengan taktik dan mentalitas.

“Kami telah melatih taktik dan mentalitas, dan para pemain saya merespons dengan cukup baik, saya bangga dengan penampilan mereka,” kata Rossi.

Bahkan Rossi berupaya agar pemainnya tidak gentar melawan Jerman. Ia mengakui bahwa Jerman memiliki pemain kelas dunia.

Jika anak anak asuhnya berhasil mengalahkan Jerman, maka otomatis levelnya akan meningkat.

“Kami Pendekatan ini bisa saja berhasil, tapi memang mereka punya kualitas di seluruh lapangan. Kami menciptakan cukup banyak peluang, tapi kami tidak beruntung di beberapa momen,” ungkapnya.[*]